![]() |
| Preschool Jakarta Selatan |
Dunia coding mungkin masih awam dan masih asing di telinga para orang tua. Namun Anda harus mulai menaruh perhatian lebih pada salah satu ilmu ini karena coding bisa mengantarkan anak Anda menjadi generasi yang mengharumkan nama bangsa. Nah, ada satu preschool Jakarta Selatan yang menyediakan kelas khusus ilmu coding. Penasaran? Simak ulasannya berikut ini!
Manfaat Belajar Coding untuk Anak
Anda pernah mendengar tentang keberhasilan anak UGM menjadi juara lomba robot di Amerika Serikat? Atau Anda pernah mendengar anak ITS juara lomba robot juga di Kanada? Jika iya, selamat... itu berarti Anda termasuk orang tua yang mau mengikuti perkembangan teknologi demi kemajuan buah hati.
![]() |
| Preschool Jakarta Selatan |
Jangan anggap remeh dunia coding. Dalam dunia ini, terdapat banyak sekali program yang dapat melakukan perintah untuk membantu perkembangan ilmu pengetahuan dan kehidupan manusia. Sekarang ini bahkan hampir semua bidang membutuhkan komputer, bukan? Maka dari itu, dunia coding tidak bisa dikesampingkan.
Ada beberapa manfaat coding, antara lain mengembangkan kreativitas. Selain itu, coding juga bisa membantu anak memecahkan masalah, melatih logika, meningkatkan konsep berpikir, dan juga ketekunan. Untuk anak usia dini, mengenalkan coding bisa dimulai dari jenis permainan sederhana yang dibuat untuk memacu pola pikir anak.
Namun sejatinya anak sudah mengenal coding. Anak Anda tentu sudah sering bermain smartphone. Nah, tanpa diajari pun, anak generasi Z memang sudah dengan sendirinya paham teknologi. Untuk itulah Anda sebagai orang tua harus mendukung bakat anak tersebut dengan memasukkannya ke dalam ICA School, preschool Jakarta Selatan yang memiliki kelas coding dalam program pendidikannya.
Koding Next, Kelas Coding di ICA School
Tidak hanya orang dewasa saja yang bisa belajar coding, anak usia 4 tahun pun bisa. Coding Next di ICA adalah buktinya. Kelas yang menerima anak-anak usia 4 tahunan ini akan mengajari buah hati Anda cara pengkodean. Bahkan tidak hanya anak-anak saja, ada juga kelas usia dewasa yang kerap diisi oleh pekerja profesional. Adapun kegiatan kurikulum Koding Next adalah seminar, lokakarya, hingga bootcamp.
Yuk, dukung bakat anak dan segera daftarkan di ICA School, preschool Jakarta Selatan terfavorit dalam urusan coding.


Comments
Post a Comment